7 Menteri Republik Indonesia akan kunjungi Morowali, Sulawesi tengah dalam rangka kunjungan kerja menteri, setelah sebelumnya mengunjungi Maluku Utara.
Menteri yang kunjungi Morowali dalam kunjungan kerja tersebut semula rencananya berjumlah 7 Menteri yaitu Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut B. Pandjaitan, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri ESDM Arifin Tasrif, dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Mochamad Basoeki Hadimoeljono, dan Menteri ATR/BPN Sofyan A. Jalil.
Bersama para menteri juga turut ikut sejumlah perwakilan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Dirjen Bea Cukai Kementerian Keuangan dan Perwakilan Kepolisian Republik Indonesia.
Namun ketika sampai di Maluku Utara, Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan didampingi oleh 3 menteri lainnya yaitu Mendagri Tito Karnavian, Menhub Budy Karya Sumadi dan Menteri ATR/BPN Sofyan Djalil.
Di Maluku Utara, rombongan yang berangkat pada Selasa (22/6) dari Jakarta ini dijemput dan kemudian didampingi oleh Gubernur Maluku Utara, KH Abdul Gani Kasuba.
Kunjungan kerja ke bagian Indonesia Timur ini rencananya adalah untuk sekaligus melihat aktivitas pertambangan, termasuk Kabupaten Halmahera Tengah dan Halmahera Selatan di Maluku.
Setelahnya rombongan menteri juga menggelar rapat koordinasi dengan Pemerintah Daerah untuk membahas pengembangan wilayah dan percepatan pembangunan infrastruktur di provinsi-provinsi Indonesia yang didatangi dalam kunjungan kerja.
Selain itu, Gubernur Maluku Utara dalam rakor bersama rombongan Menteri pada Selasa (22/6) juga mempresentasikan rencana pembangunan kawasan khusus Ibu Kota Sofifi Provinsi Maluku Utara dan pembangunan secara utuh di seluruh wilayah di provinsi Maluku Utara.